Pengurugan Lahan
Resahkan Warga
Kp Sukapura
Bagaimana sikap warga
terkait masalah
pengurugan tersebut? Siapa yang seharusnya
yang bertanggung
jawab dalam hal ini?
Sampai kapan masalah ini akan teratasi?
G
|
umpalan-gumpalan tanah yang
menggunung kini menjadi
peman-
dangan yang harus dinikmati oleh
warga kp sukapura. Terlebih lagi tanah
ter-
sebut ikut menghiasi jalanan yang setiap
hari nya menjadi akses utama warga
sekitar.
Warga pun ikut menanggung
resiko akibat dari penggurugan tersebut, karena gumpalan-gumapalan
tanah yang
diangkut menggunakan mobil truck ini
sering berjatuhan dan akhir nya membekas
di jalan.
Tentunya hal ini sangat menganggu pengguna jalan. Beberapa hari
belakangan
ini saja sudah ada korban kecelakaan di jalan tersebut. Itu
terjadi karena jalanan yang dilumuri
tanah disiram air hujan yang mengakibatkan jalanan licin. Namun pihak yang
harus nya dimintai pertanggung jawaban justru tidak tahu menau masalah ini.
Karena berdasarkan pengakuan Syamsudin (kontraktor proyek tersebut), dia sudah
bertanggung jawab terkait penggurugan ini. Uang yang diakuinya berjumlah hampir
puluhan juta telah dia berikan kepada ketua RW sekitar, guna untuk membayar
kerugian yang dialami warga selama proyek ini berlangsung. Sekaligus untuk
membayar beberapa pekerja yang
seharusnya disewa untuk membersihkan jalan. Namun pada kenatayannya, warga sama
sekali tidak pernah menerima bahkan tidak mengetahui sejumah uang tersebut.
Penguruan yang di perkirakan tidak
akan selesai dalam beberapa waktu dekat ini, mungkin akan terus meresahkan warga. Sehubungan dengan
penanggung jawab proek tersebut sudah angkat tangan terkait masalah ini.
Seperti yang telah dia sampaikan bahwa semua kerugian telah dia bayar kepada
bapak H.Gubar (ketua RW05 kp.sukapura).
Jakarta 11/11/12
Tidak ada komentar:
Posting Komentar